Pelatihan ini bertujuan untuk memfokuskan pada hal bagaimana terlibat dengan anak-anak muda yang buta dan gangguan penglihatan serta mendukung mereka untuk berpartisipasi dalam aktifitas regular pemuda internasional. Kami mengundang para partisipasi (diatas 18 tahun) dari Yunani, Italia, Belanda, Portugal, Romania dan Inggris.
Pelatihan ini bertujuan untuk memfokuskan pada hal bagaimana terlibat dengan anak-anak muda yang buta dan gangguan penglihatan serta mendukung mereka untuk berpartisipasi dalam aktifitas regular pemuda internasional. Para Kandidat akan belajar tentang:
– Bagaimana cara membimbing pemuda buta dan gangguan penglihatan
– Beradaptasi di setiap sesi yang memungkinkan untuk memberikan masukan
– Mengetahui perbedaan jarak dari lemahnya pandangan, dan bagaimana semua ini mempengaruhi pandangan
– Mengembangkan ide-ide untuk aktifitas bagi anak muda buta dan gangguan penglihatan
– Menambah jaringan dengan para mitra yang berkenan untuk membuat aktifitas-aktifitas dengan pemuda buta dan gangguan penglihatan
Membangun di atas proyek yang berhasil, yang pernah di selenggarakan di Bosnia dan Herzegovina tahun lalu, (http://bit.ly/1m9WBwN) kami akan memberikan sejumlah sesi mengenai masukan, empati dan pemahaman. Sesi-sesi tersebut berhasil dilakukan oleh para peserta yang mampu melihat dan mengembangkan rasa empati dan keinginan mereka untuk membantu pemuda buta dan gangguan penglihatan dengan semangat tinggi.
Selama pelatihan, kamu akan membangun keahlihan-keahlihan dengan para peserta lain serta mendidik tentang perbedaan bentuk dalam kebutaan dan gangguan penglihatan. Menjelang minggu terakhir, kami akan mengundang pemuda tunanetra dan gangguan penglihatan untuk datang dan menikmati pengalaman serta fasilitas-fasilitas yang ditawarkan oleh lembaga. Hal ini akan membantu para peserta untuk mendapatkan pengalaman dalam membimbing dan mengadaptasi aktifitas-aktifitas disekitar para pemuda yang mempunyai banyak kelebihan.
Mitra kami dalam poyek ini:
Acara ini akan diselenggarakan di pusat pemukiman yang indah berada di Wales, menawarkan banyak aktifitas di dalam dan di luar, namun lokasi ini berada di area pedesaan. Bandara penerbangan yang terdekat terdapat di Bandara Internasional Manchester. Kami akan menyediakan bus untuk menjemput dari Manchester sehingga kami akan membutuhkan kerjasama kamu untuk tiba di bandara sebelum jam 12 siang atau jam 6 sore, maka dari itu pilihlah penerbangan kamu dengan benar. Mohon juga untuk menyediakan £20 Poundsterling (sekitar €25 Euro) dihitung dari total biaya perjalanan mu, yang mana akan kami potong dari uang penggantian perjalanan untuk biaya transportasi grup untuk mengantar dan menjemput mu di Bandara.
INFORMASI KEUANGAN
Tidak ada biaya pendaftaran.
Proyek ini telah didanai oleh Program Erasmus+ . Biaya-biaya yang berhubungan dengan akomodasi dan makanan telah ditanggung oleh organisasi tuan rumah. Tiket perjalanan bisa ditukar dengan uang bagi para peserta yang mengikuti semua program dan bersedia untuk memberikan pihak penyelenggara semua tiket perjalanan dan boarding pass. Jumlah maksimal penggantian biaya setiap peserta di setiap negara adalah sebagai berikut:
Inggris: €180
Romania: €275
Yunani: €360
Belanda: €180
Portugal: €275
Italia: €275
APLIKASI SUDAH DITUTUP
Terima kasih pada semua yang telah mendaftar. Kami akan memberitahukan kepada kamu jika kamu terpilih pada tanggal 14 Oktober 2014. Jika kamu terpilih, kamu harus membeli tiket ke Manchester dalam waktu seminggu (dan emailkan tiket mu) untuk mengkonfirmasi penempatan mu.
Silahkan kirim email vi@act-global.org jika kamu mempunyai pertanyaan mengenai kegiatan ini.
Silahkan Ikuti kami di Facebook untuk mendapatkan kabar terbaru mengenai kegiatan kami yang akan datang!